handphone-tablet

Saturday, October 12, 2013

Bakpia Patuk 25, Oleh-oleh khas Kota Jogjakarta

Bakpia Patuk 25 ini rasanya memang lain dari bakpia lainnya. Rasa kacang hijau merupakan rasa yang sejak lama saya masib kecil sudah mengenalnya. Bakpia Patuk 25 rasa Kacang hijau sangat lembut dilidah dan rasa kacang hijaunya sangat terasa. Saya sendiri lebih suka yang rasa kacang hijau selain berbagai rasa lainnya yang merupakan pengembangan. Karena bagi saya rasa kacang hijau adalah cikal bakal sebuah bakpia yang sejak dulu muncul. Saat ini berbagai rasa selain rasa kacang hijau terus bermunculan, namun bagi saya kacang hijau adalah sesuatu yang sudah tertanam sejak saya masih kecil. Banyak para pengayuh becak yang juga sebagai marketing bagu pabrikan bakpia patuk ini, dimana saat ada mulai turun dari kereta du Stasiun Tugu Jogjakarta anda akan langsung bertemu para pengayuh becak yang menawarkan jasanya untuk sekedar keliling Jalan Malioboro Jogja dan sekitarnya. Selain mengayuh becak terkadang sang pengayuh juga menawarkan untuk sekedar mampir menuju tempat produksi langsung bakpia ini. Tidak jauh dari Jalan Maloboro tempat-tempat produksi bakpia ini dan jangat takut kemahalan. Karena ada bisa langsung menego tarif becaknya saat anda akan mulai memakai jasanya. Selamat mencoba.

No comments: